Harga Dan Spesifikasi Advan Star S5M Rp.1,5 Jutaan

Harga Advan Star S5M 1,5 Jutaan, Usung Spesifikasi Apik – Setelah pasaran gadget ramai dengan smartphone flagship pabrikan kenamaan seperti Samsung dan Apple, kini nampaknya banyak pabrikan lokal, Advan melirik konsumen kelas menengah kebawah dengan menawarkan ponsel pintar berspesifikasi apik dan harga yang miring. Dan salah satu produk ponsel pintar lokal yang menjadi bahan pembicaraan baru-baru ini adalah Advan Star S5M.

Dirilis untuk membidik kelas menengah, Advan Star S5M mengandalkan sistem operasi Android KitKat dan spesifikasi kamera canggih dengan 8 MP. Ingin tahu informasi lengkap tentang Advan Star S5M beserta harganya? Berikut ulasannya.

Menilik dari segi desain Advan Star S5M, smartphone terbaru keluaran Advan ini memang bisa dibilang mirip dengan keluaran Samsung. Bagian casing belakang juga menampilkan empat sudut tumpul yang khas menjadi ciri ponsel ini.

Dari segi tampilan depan, Advan Star S5M yang tersedia dalam 3 varian warna yaitu putih, emas dan abu-abu ini mengusung layar kamera berukuran jumbo 5 inci. Didukung resolusi qHD 960 x 540 pixels, layar ponsel ini didukung dengan teknologi IPS LCD dan kerapatan pixels hingga 220ppi. Dengan spesifikasi ini diharap pengguna akan semakin betah untuk bernavigasi di layarnya.

Dari segi kinerja, Advan Star S5M didukung dengan OS Android terbaru KitKat 4.4 yang disokong dengan chipset MediaTek MT6582 dan prosesor Quad Core ARM Cortex A7 berkecepatan 1.3 GHz. Untuk menunjang kinerja ponsel agar lebih maksimal, diberikan dukungan memori RAM sebesar 1 GB. Sedangkan dari segi pengolah grafis diserahkan pada Mali 400MP.

Dari segi kamera, Advan Star S5M kamera belakang beresolusi 8 MP dan dilengkapi fitur autofokus beserta lampu LED. Begitu juga dengan disematkan kamera depan sebesar 3 MP yang bisa digunakan untuk foto selfie ataupun video call. Kamera yang diusung Advan ini juga diklaim mampu mengambil gambar dengan kualitas apik walaupun dalam kondisi kedap cahaya. Dari segi penyimpanan data, diberikan memori internal besar 8 GB yang bisa diekspan hingga 32 GB melalui microSD.

Beberapa fitur standar lain seperti yang dimiliki ponsel Android lain juga ditemukan pada Advan Star S5M seperti jaringan G HSDPA, WiFi, Bluetooth dan dukungan dual SIM. Ponsel ini diberikan baterai berdaya 1800mAh.

Berbekal spesifikasi apik yang dimilikinya, Advan Star S5M dibanderol dengan harga yang sangat murah. Seperti dilansir laman Lazada, per unit ponsel ini dibanderol dengan harga Rp. 1.490.000

0 Response to "Harga Dan Spesifikasi Advan Star S5M Rp.1,5 Jutaan "